News
Penggunaan Mesin Spinner Untuk Meniriskan Minyak pada Produk Snack
Usaha makanan ringan atau snack yang terus berkembang pesat tidak lepas dari kebiasaan masyarakat Indonesia yang umumnya suka ngemil. Camilan renyah dari bahan baku lokal yang diproses dengan penggorengan seperti keripik singkong, keripik pisang, dan kerupuk merupakan jenis makanan ringan yang sangat diminati. Itulah sebabnya usaha snack merupakan bisnis yang tak lekang waktu.
Sayangnya, di balik kerenyahan dan kelezatan rasa berbagai snack yang digoreng tersbut, kandungan minyak yang tinggi tidak dapat dihindari. Hal ini disebabkan bahan akan menyerap banyak minyak ketika dilakukan penggorengan.
Minyak yang tinggi membuat produk snack menjadi mudah rusak (tengik). Menurut penelitian, uap air pada jenis makanan berminyak juga menyebabkan terjadinya proses hidrolisis minyak menjadi asam lemak bebas dan gliserol yang menimbulkan ketengikan pada produk. Adanya oksigen menyebabkan terjadinya proses oksidasi minyak atau lemak sehingga terbentuk peroksida dan hidroperoksida. Selanjutnya, asam-asam lemak terurai disertai konversi hidroperoksida menjadi aldehida dan keton serta asam-asam lemak bebas. Senyawa aldehida ini akan menyebabkan ketengikan pada produk.
Selain berdampak buruk bagi kualitas produk, minyak goreng yang tinggi juga tidak baik untuk kesehatan konsumen. Minyak goreng yang digunakan secara berulang berpotensi mengandung asam lemak trans yang beresiko memunculkan penyakit diabetes dan jantung koroner. Kerusakan beberapa organ tubuh karena penggunaan minyak goreng yang berulang terjadi akibat teroksidasinya asam lemak tak jenuh yang membentuk radikal bebas. Radikal bebas akan menyebabkan berbagai gangguan dalam tubuh.
Meniriskan minyak dari produk snack membutuhkan waktu yang lama. Jika terlalu lama kontak dengan udara, kerenyahan snack dapat berkurang. Oleh karena itu, untuk meniriskan minyak pada produk snack, anda dapat menggunakan mesin spinner.
Mesin spinner merupakan alat peniris minyak goreng. Selain minyak, mesin ini juga dapat mengurangi air pada produk sehingga lebih kering dan bersih. Prinsip alat ini sederhananya yaitu memasukkan bahan atau produk makanan yang akan diperas kadar minyak atau airnya ke dalam keranjang mesin. Keranjang akan diputar dengan bantuan motor penggerak untuk meniriskan minyak. Selanjutnya minyak akan mengalir keluar dari dalam tabung menuju ke wadah penampung, sementara bahan masih tertinggal di dalam keranjang dan sudah dalam keadaan kering. Alat ini membuat proses penirisan minyak jadi lebih cepat karena berlangsung dalam hitungan menit.
Berikut adalah bagian-bagian penting dari mesin spinner:
- Keranjang berlubang yang terdapat dalam berbagai macam ukuran tergantung kapasitas mesin
- Body spinner merupakan tabung untuk menyangga keranjang. Terdapat pegangan pada body spinner untuk mengangkat dan memindahkan spinner
- Poros as berfungsi memutar keranjang berlubang dengan kecepatan sekitar 2800 rpm
- V- Belt
- Motor listrik merupakan sumber tenaga untuk menggerakkan mesin spinner.
Secara umum, cara penggunaan spinner dimulai dengan memasukkan produk yang sudah di angkat dari penggorengan ke dalam keranjang atau tabung saringan sesuai dengan kapasitas tabung. Kapasitas makanan yang akan ditiriskan maksimum setengah dari kapasitas tabung sebelum digoreng. Posisi saringan harus tepat pada dudukannya sebelum spinner dinyalakan. Pada bagian pipa untuk mengeluarkan minyak diberi wadah untuk menampung minyak hasil tirisan spinner. Nyalakan saklar untuk memulai proses penirisan minyak. Lampu indikator akan menyala saat saklar diaktifkan.
Proses penirisan minyak menggunakan mesin spinner rata-rata hanya memerlukan waktu 1 menit hingga 2 menit. Untuk memantau waktu penirisan dapat digunakan timer yang berbunyi setelah waktu penirisan selesai, kemudian tunggu sampai spinner berhenti berputar. Setelah itu buka tutup tabung dan keluarkan tabung saringan yang berisi produk di dalamnya. Minyak yang tertampung dapat digunakan kembali untuk penggorengan selanjutnya.
Harga mesin spinner di pasaran berkisar antara Rp 1.300.000 hingga Rp 7.800.000 tergantung kapasitas tabungnya. Sedangkan kapasitas spinner beragam mulai dari 1 kg hingga 25 kg. Pilihlah alat yang sesuai dengan kapasitas produksi anda. Daya listrik yang dibutuhkan untuk penggunaan alat spinner yaitu 60 watt hingga 750 watt.
Selain mudah dalam pengoperasian, perawatan mesin spinner juga relatif mudah. Pastikan untuk menggunakan mesin sesuai dengan petunjuk penggunaan yang direkomendasikan, kemudian jangan lupa untuk membersihkan mesin setiap kali selesai digunakan. Bersihkan bagian mesin khususnya keranjang dan tabung spiner dari sisa minyak agar mesin tidak cepat berkarat. Untuk menghindari terjadinya konsleting, pastikan dinamo listrik dalam keadaan selalu kering dan aman.
Penggunaan spinner membuat proses penirisan minyak untuk produk snack anda menjadi lebih efektif dan efisien dengan waktu yang sangat singkat. Kapasitas produksi pun dapat bertambah. Selain itu, dengan mengurangi kadar minyak dalam produk snack, umur simpan produk dapan menjadi lebih panjang karena produk tidak mudah tengik. Produk yang tidak berminyak juga lebih disukai konsumen karena lebih ringan saat dikonsumsi, tidak nyangkut di kerongkongan, sehingga lebih mudah dinikmati.
Selain memperhatikan kadar minyak pada produk snack, sebenarnya umur simpan produk adalah buah dari satu manajemen produksi yang komprehensif mulai dari pemilihan bahan baku, proses produksi, fasilitas, hingga kebersihan karyawan. Dengan memilih bahan baku yang berstandar baik, dapat membantu memperpanjang umur simpan produk.
Untuk produk snack, gunakanlah Bumbu Tabur yang aman dan berkualitas. MagFood Bumbu Tabur aneka rasa dan MagFood Bumbu Tabur non MSG bisa diaplikasikan secara dusting (tabur) dan slurry (spray). Tersedia berbagai jenis rasa dengan dua kategori yaitu sweet dan savory. Selain itu juga Magfood menyediakan layanan produk formulasi khusus secara tailor made untuk menyediakan produk Bumbu Tabur dengan rasa dan harga yang disesuaikan produk usaha anda. Magfood juga mendukung inovasi dan pengembangan teknologi usaha masyarakat dengan menyediakan layanan Pelatihan Wirausaha Produksi Aneka Makanan dan Paket Usaha yang meliputi workshop hingga konsultasi business plan.
PT. Magfood Inovasi Pangan
Jl. Duren Tiga Raya no. 46, Pancoran, Jakarta Selatan – Indonesia 12760
Telp : +6221-791 93162 (Ext 101) – +6221 791 95 134, Fax : +6221-791 95364,
Order Partai besar/Perusahaan, Pengembangan Produk/Bisnis dan Makloon
Hubungi Yanty : +62816-866-251
Email : magfood@cbn.net.id
Order langsung dan informasi produk hubungi :
Endah : Telp/WA +62811-1397-161
Email : cs@magfood.com
Sumber:
Handayani, Corry. 2020. Analisis Pengurangan Kadar Minyak Menggunakan Alat Spinner yang Ergonomis Corry. SAINSTEK: Jurnal Sains dan Teknologi. Vol 12 No 2 Desember 2020.
Wijayanti, Linda dkk. 2021. Penerapan Mesin Peniris Minyak (Spinner) untuk Meningkatkan Produksi Abon Lele di Desa Sampora. Seminar Nasional Hasil Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat. Jakarta, 21 Oktober 2021
Leave a reply